Menghilangkan Stress – Jika Ibu Hamil Stress Akan Berdampak Pada Janin

Setiap orang memiliki masalah yang berbeda dan punya cara untuk mencari sebuah solusi, meskipun setiap masalah ada jalan keluar namun dalam proses mencari sebuah jawaban kadang-kadang seseorang mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan seperti memikirkan sesuatu yang tak berujung pangkal, munculnya rasa panik yang berlebihan jika masalah blm terselesaikan dan segala macam pikiran dan perasaan yang akhirnya membuat kita stress dan paranoid.

Jangan menjadikan dinamika hidup sebagai alasan untuk melakukan hal-hal yang hanya akan menambah masalah bahkan lebih jauh anda menghalalkan segala cara untuk menyelesaikan masalah padahal tanpa disadari anda hanya lari dari permasalah dan tanpa disadari pula anda telah melakukan  cara menghilangkan stress yang salah.

IMenghilangkan Stress1bu Hamil berpotensi mengalami stress
Setiap wanita yang telah berumah tangga pasti mendambakan yang namanya buah hati sebagai generasi penerus. Selain itu, kehadiran anak di tengah-tengah keluarga akan menambah suasana yang lebih ceria dan bahagia dalam menjalani hidup berumah tangga. Kesiapan untuk menjadi ibu hamil tidak hanya dituntut kesiapan secara fisik, namun juga mental. Karena sedikit banyak hal tersebut berguna untuk mempersiapkan diri dalam datangnya gejala-gejala perubahan fisik tubuh yang mempengaruhi kondisi kejiwaan sang calon ibu.

Namun demikian sebelum memiliki buah hati, para calon ibu pasti akan melewati masa kehamilan yang terbagi dalam beberapa tahapan. Perkembangan janin dalam kandungan tentunya akan sangat menguras tenaga dan pikiran sang calon ibu.

Biasanya pada trimester pertama dan kedua, ibu akan mengalami perubahan dan sejumlah gangguan fisik seperti rasa mual, muntah dan keletihan. Perkembangan janin dalam kandungan biasanya mempengaruhi psikologis ibu hamil sehingga cenderung mengarah pada stress tingkat tinggi dan beberapa gangguan kesehatan lainnya. Di sisi lain, ibu hamil juga memerlukan gizi yang lebih untuk mengimbangi perkembangan janin selama masa kehamilan.

Selain panduan cara mengatasi atau menghilangkan stress saat hamil, anda juga harus rutin untuk memeriksakan kandungan pada bidan atau dokter kandungan untuk mengetahui perkembangan dan kondisi bayi bayi anda. Selama menjalani masa kehamilan sebaiknya selalu memperhatikan kesehatan anda agar memudahkan saat menjalani masa kehamilan dan proses persalinan nantinya.